Bengkalis, Riau — Perwakilan dari Kecamatan Kampar Utara yang tergabung dalam Kafilah Kabupaten Kampar berhasil menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-43 Tingkat Provinsi Riau yang diselenggarakan di Kabupaten Bengkalis tahun 2025 ini.
Para peserta dari Kampar Utara menunjukkan performa terbaiknya dalam berbagai cabang perlombaan, dan berhasil membawa pulang sejumlah gelar juara serta penghargaan, membuktikan bahwa pembinaan Al-Qur'an di tingkat kecamatan terus membuahkan hasil positif.
Berikut daftar prestasi yang diraih oleh kafilah Kampar Utara:
-
Juara 1 Syarhil Qur'an Putra
-
Muhammad Faqih Kartanegara
-
Putra Arbi
-
Mhd Habib Al Taqi
-
Mhd Alfan Zikron
-
-
Juara 1 Tahfidz 10 Juz Putra – Farhan Rahimuddin Munte
-
Juara 1 Hadis 500 Hadis Tanpa Sanad Putri – Bening Attahira
-
Juara 3 Tilawah Remaja Putri – Nasywatul Kamilah
-
Juara 3 Fahmil Qur’an – Aisyah
-
Harapan 1 Tahfidz 20 Juz Putri – Nur Islami
-
Harapan 1 Fahmil Qur’an Putra – Paradj Akmal
-
Harapan 1 Tahfidz 30 Juz + Tafsir Bahasa Indonesia Putra – Mhd Al Mubarak
-
Harapan 2 Tahfidz 30 Juz + Tafsir Bahasa Indonesia – Sakinah Mawadah
-
Harapan 2 Tahfidz 15 Juz + Tafsir Bahasa Inggris – Thoharuddin
Camat Kampar Utara, Riska Jonita Eka Putri, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas pencapaian tersebut. Dalam pernyataannya, beliau mengatakan bahwa prestasi ini adalah kebanggaan seluruh masyarakat Kampar Utara.
“Kami sangat bersyukur dan bangga atas keberhasilan para peserta dari Kampar Utara. Ini bukan hanya kemenangan pribadi, tetapi kemenangan seluruh masyarakat. Semoga para juara ini dapat terus berkembang dan nantinya mewakili Kampar Utara dalam ajang MTQ tingkat kabupaten maupun nasional,” ujarnya.
Prestasi ini menjadi bukti bahwa generasi muda Kampar Utara tidak hanya cakap dalam bidang akademik, tetapi juga memiliki semangat tinggi dalam mempelajari dan mengamalkan Al-Qur'an.
#MTQ43Riau#MTQProvRiau2025#KafilahKampar#KamparUtaraBerprestasi#KamparJuara#SyiarQuran#GenerasiQurani#BanggaKamparUtara#MTQRiau#AnakMudaCintaQuran#KamparHebat#MTQBengkalis2025#PemkabKampar#CamatKamparUtara#PrestasiSantri