Camat Kampar Utara Buka Sosialisasi IPAT-BO

Camat Kampar Utara Riska Jonita Eka Putri, S.STP, M.Si, buka sosialisasi Intensifikasi Padi Aerob Terkendali Berbasis Organik (IPAT-BO), Kamis (29/12/2022)

Kampar Utara : Dalam sambutannya Camat Kampar Utara menyampaikan teknologi IPAT-BO adalah inovasi Prof. Tualar beliau aslinya Sumatra utara dosen guru besar Profesor di Universitas Padjajaran yang merupakan 10 inovator pertanian terbaik di Indonesia, Kabupaten Kampar di berikan kesempatan berkat dukungan Pj. Bupati Kampar Bapak Dr. H. Kamsol. MM. Kampar Utara kembali lagi akan melakukan penanaman perdana di bulan Januari.

SosialisasiHarapan Camat Kampar Utara, Pj. Bupati Kampar kemaren menyampaikan bahwa akan ada kegiatan tanam perdana yang akan di hadiri oleh Mentri Koordinator Bapak Luhut Penjaitan, di Kabupaten Kampar mudah-mudahan kita di beri kesempatan untuk di jadikan lahan untuk penanaman perdana tersebut.

Sesuai inovasi bersama di Kecamatan Kampar Utara dengan mengembangkan di bidang pertanian yang merupakan 20% dari dana desa yang telah menjadikan komitmen untuk kegiatan ketahanan pangan yang salah satunya adalah pengadaan pupuk bersubsidi untuk kelompok-kelompok tani untuk memfasilitasi melalui dana desa yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Pembelanjaan Negara, semoga kegiatan pertanian di Kampar Utara akan lebih baik hasilnya nanti.

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut di hadiri oleh Camat Kampar Utara Riska Jonita Eka Putri, S.STP, M.Si, Kepala Bidang Produksi Kabupaten Kampar, Suprapto, SP, Kepala Desa dan perangkatnya se-Kecamatan Kampar Utara serta tamu undangan yang hadir.

(Liputan Kecamatan)